Atlet Renang Palembang, Putri Qinanti Sumbang 1 Emas dan 3 Perak

LAHAT, NAGARA.ID – Atlet renang putri asal Palembang, Qinanti Putri Anindya meraih medali emas dari gaya Punggung Putri 50 meter,  dan tiga medali perak dari Gaya Punggung Putri 100 meter, dan 200 meter, dan 400 meter gaya ganti pada Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XIV tahun 2023 di Lahat.

Penyerahan medali disampaikan Wakil Ketua Aquatik Sumsel Herizal Huda.  “Pencapaian ini tentu menjadi penyemangat dan motivasi bagi atlet dari Kota Palembang, agar ke depan bisa mendapatkan lebih banyak lagi medali,” katanya, di sela-sela Pemberian Medali, Rabu (20/9/2023).

Dia menambahkan, agar atlet tetap semangat, jaga kesehatannya, supaya kita bisa membawa nama baik Kota Palembang dengan terus meraih medali lagi di masa mendatang.

Dalam kesempatan tersebut siswa SMPN 24 Plaju ini menyatakan terima kasih kepada para pelatih dan pendukungnya yang telah membuat harum nama sekolahnya.

Anak dari pasangan Rahma Dani Yusuf dan Novi Lestari ini kesehariannya sangat rajin dan santun, dalam kegiatan latihan renangnya selalu dibimbing oleh pelatihnya Bagus dan Intan.

Harapan ke depannya, Qinanti Putri Anindya terus tingkatkan prestasinya dalam perlombaan di tingkat yang lebih tinggi lagi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

four × one =