Kompol Tamimi Dipercaya jadi Kapolsek Urban Martapura

MARTAPURA, NAGARA. ID – Kompol Tamimi dipercaya mengemban tugas sebagai Kapolsek Urban, Martapura, Kabupaten OKU Timur menggantikan Kompol Rio Artha Luwuh. Serah Terima jabatan berlangsung di Halaman Mako Polres OKU Timur melalui upacara yang dipimpin Inspektur Upacara AKBP Nuryono, SIK, SH, Selasa (30/5/202).

Kompol Tamimi, SH, MM kini mengemban tugas sebagai Kapolsek Urban Martapura menggantikan posisi pejabat sebelumnya yang ditempati Kompol Rio Artha Luwih, SH.

Sebagaimana diketahui, Tamimi sebelumnya pernah menjabat sebagai Kapolsek Plaju, Polrestabes Palembang dan Kasiaga Ops SPKT Polda Sumsel. Sementara di bidang non kedinasan, Tamimi juga aktif sebagai Ketua Bidang Komisi Disiplin Percasi Provinsi Sumatera Selatan.

Turut diserahterimakan dalam upacara serah terima tersebut adalah Kapolsek Suku Madang 1 dari AKP Rama Yudha kepada AKP Hisanul Baroya, Kasat Binmas Polres OKU Timur dari AKP Tukiarsih kepada  AKP Sumartono, SE.

Mendapat Dukungan

Atas pelantikan tersebut Ketua Umum Percasi Sumsel Yulian Gunhar mengirimkan ucapan selamat atas jabatan yang diemban anggota Percasi Sumsel tersebut.  “Semoga bisa mengemban amanah pada jabatan baru,” kata Gunhar yang juga adalah anggota DPR RI asal Sumsel melalui WA Group.

Tak kalah dengan Ketua Umum Percasi, sejumlah anggota Percasi lainnya juga menyampaikan selamat atas jabatan baru Kompol Tamimi.

Dalam sambutannya, Kapolres OKU Timur AKBP Nuryono mengatakan, mutasi dan rotasi merupakan hal yang wajar dan harus terjadi sebagai bagian dari siklus management SDM dalam organisasi. “Rotasi dan mutasi harus terus dilakukan untuk menunjang operasional kepolisian serta terbangunnya organisasi kepolisian yang semakin baik ,” ucap Nuryono.

Dalam kesempatan tersebut dia juga menyampaikan terima kasih dan penghargaan kepada pejabat lama atas pengabdian, dedikasi, dan loyalitas, selama bertugas di Polres OKU Timur.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

1 × 5 =