PALEMBANG, NAGARA ID – Perkumpulan Binaraga dan Fitnes Indonesia (PBFI) Kota Palembang mengadakan Kejuaraan Daerah PBFI bertempat di Hotel Princess Palembang, Minggu (6/6/2021).
Sebanyak 47 orang mengikuti kejuaraan dengan tiga kategori yang dilombakan yaitu Men Fitness, Men Sport Phisique, dan Men Atletic Phisique.
Keluar sebagai pemenang untuk kategori Men Fitness: Juara I Ian (Bosque Fitness), Juara II Mika (Volcano), Juara III Ezha (RZ fitness), Juara IV Agung (Svasta Gym), Juara V Sanusi (Home Gym) dan Juara VI Rian (Aubhi Gym).
Sedangkan untuk kategori Men Sport Phisique, Juara I Alvin (Mygym), Putra (Central Fitness), Juara III Men (RZ Fitness), Juara IV Pedi Peno (Natural Gym), Juara V Ian (Bosque Fitness) dan Juara VI Sanusi (Home Gym).
Untuk Kategori Atletic Phisique, Juara I Men (RZ Fitness), Juara II Pedi Peno (Natural Gym), Juara III Rendi (Aris Gym), Juara IV Mika (Volcano Gym), Juara V Abun (New Elysa Gym) dan Juara VI Median (Anton Fitness).
Para pemenang mendapatkan piagam, trophy dan suplemen makanan.
Adapun dewan juri dalam Kejuaraan Daerah PBFI antara lain Jopie Irawan, Jepri Rico Fransisco dan William Ayomi.
Dalam kesempatan tersebut Ketua Umum PBFI Sumsel Elysa Fransisca menjelaskan, kejurda merupakan bagian dari program kerja pengurus baru dan dapat diikuti bagi komunitas gym yang sudah tergabung dalam PBFI Sumsel.
Diharapkan pemenang yang terpilih saat ini ke depannya bisa berprestasi di kejuaraan nasional dan membawa harum nama Sumatera Selatan.