Elman dan Keluarga Salurkan Hak Suaranya di TPS 20 Prabumulih

PRABUMULIH, NAGARA.ID – Pj Wako Prabumulih, Elman dan keluarga menyalurkan hak suaranya pada hari pencoblosan, Rabu (14/2/2024) di TPS 20 Kelurahan Prabumulih, Kecamatan Prabumulih yang berada tidak jauh dari rumah pribadinya.

“Saya nyoblos bersama keluarga di TPS Dusun Prabumulih di dekat kediaman pribadi saya,” terang Elman.

Tak lupa Elman mengajak masyarakat Prabumulih untuk tidak golput. “Ayo datangi TPS, salurkan hak suara. Karena, sangat menentukan demokrasi Indonesia ini,” ucapnya.

Salah satu petugas PPS Kelurahan Prabumulih, yang tak mau disebutkan namanya membenarkan hal itu. “Iya, Pak Pj Wako Prabumulih dan keluarga masuk DPT di TPS 20 Kelurahan Prabumulih,” tandasnya.

Informasi sementara diterimanya, setidaknya 4-5 orang dari Pj Wako Prabumulih dan keluarga akan mencoblos di hari H, Pemilu 2024.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

1 × three =