Media Bhayangkara dan Laskar Merah Putih Bagikan 500 Paket Sembako

TANGERANG, NAGARA.ID – Media Bhayangkara Tangerang bersama dengan Organisasi Kemasyarkatan (Ormas) Markas Cabang (Macab) Laskar Merah Putih (LMP) Tangerang mengadakan kegiatan bakti sosial menyalurkan 500 paket sembako kepada masyarakat kurang mampu, Minggu (1/8/2021). Paket sembako yang berisi beras, indomie dan biskuit sepenuhnya merupakan sumbangan dari para donatur.
Adapun lokasi pembagian sembako dilakukan di Wilayah Sewan dengan dua lokasi berbeda. Yakni di RW 04 Kelurahan Mekarsari sebanyak hampir 400 orang penerima yang sudah diseleksi dari 6 RT yg berbeda, sisamya disalurkan ke RW 07 kelurahan Neglasari.
Seleksi dilakukan oleh RT dan RW setempat, dan mereka yang menjadi target sebagian merupakan janda, anak yatim dan keluarga tidak mampu.
Ketua RW, Sunwi mewakili masayarakat menerima paket dari Media Bhayangkara dan Laskar Merah Putih langsung menyalurkan kepada masyarakat didampingi babinsa dan binamas setempat.
Ketua Pelaksana Yuliyu didampingi Hendrix dan Laskar Merah Putih dipimpin Ketua Macab Tangerang Maradona beserta anggotanya terjun langsung sehingga pelaksanaan berjalan lancar dalam waktu singkat.
Dikatakan Yuliyu, tujuan dari kegiatan ini adalah membantu warga kurang mampu yangg terdampak Covid -19 dan membangun semangat tolong menolong (tenggang rasa) sesama anak bangsa di masa pandemi yang mengakibatkan sejumlah masyarakat mengalami kesulitan ekonomi.
Sementara itu anggota LMP lainnya menambahkan, kegiatan ini sejalan dengan tridharma yaitu pengabdian, kerakyatan dan solidaritas,  para laskar membantu  mulai dari proses packing, pendistribusian hingga sampai ke tangan warga terselenggara dengan baik. Tak lupa pula pelaksanaan tetap mengutamakan protokol kesehatan mengingat masih maraknya pandemi Covid-19 di kawasan ini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

seven + thirteen =